UPDATE PROSES SELEKSI PPDB 2022/2023

 UPDATE

PROSES SELEKSI PPDB






Berikut disampaikan informasi lanjutan mengenai PPDB Online 2022. Diharap orangtua membaca dengan teliti.


A. Cek Status Pendaftar 

Terdapat beberapa status pendaftar, yaitu:
  • Dalam Verifikasi : Yaitu data sedang dicek oleh operator PPDB. Orang tua tidak perlu panik, harap menunggu sambil tetap memantau secara berkala,
  • Perlu Diperbaiki : Yaitu data pendaftaran perlu dilakukan perbaikan, seperti informasi profil, file upload akta atau KK. Orangtua bisa mengedit data untuk memperbaikinya segera.
  • Proses Seleksi : Yaitu data pendaftar sudah diverifikasi dan masuk ke sistem seleksi. Orangtua tinggal menunggu sampai hari pengumuman, 
  • Tidak Memenuhi Syarat : Yaitu data pendaftar tidak memenuhi syarat untuk dimasukkan ke seleksi. Hal tersebut mungkin karena ada kelengkapan yang tidak terpenuhi. Orangtua harap menghubungi sekolah yang dituju, untuk mendapat informasi,
  • Lolos Seleksi : Pendaftar lolos seleksi pendaftaran, orangtua silahkan melakukan daftar ulang,
  • Tidak Lolos Seleksi : Pendaftar belum lolos seleksi pendaftaran. Mungkin karena usianya kurang ataupun jarak rumah yang jauh. Orangtua bisa melakukan daftar offline.






B. Cek Data Profil, Alamat dan File

Berikut ini cara untuk orang tua mengecek bagaimana cara mengecek data pendaftaran. Caranya bisa melalui HP maupun komputer yaitu dengan membuka aplikasi Google Chrome, atau browser internet yang ada.


\







-Buka / Kik web https://ppdbkotamalang.id/ hingga muncul tampilan di atas
- Klik garis tiga di pjok kanan atas



-Klik Tanda + pada menu Masuk untuk menampilkan menu Masuk 
sebagai Peserta klik menu tersebut hingga muncul tampilan seperti di bawah




-Isilah email dan password dengan benar
-Kemudian klik Login




-Tampilan awal adalah tampilan Hasil Sementara. Untuk saat ini,
belum bisa melihat posisi seleksi sementara karena sedang proses
-Akan diinformasikan bila sudah bisa dilihat
-Klik Garis tiga di atas kanan untuk ganti ke tampilan daftar peserta
seperti di bawah





- Di tampilan peserta, geser/ slide sampai bawah
- Akan muncul nama pendaftar





- Klik tanda segitiga biru, hingga muncul menu seperti
di bawah ini 




-Kemudian klik tanda gir/ aksi untuk memunculkan menu Pilihan Aksi
seperti di bawah ini




-Untuk cek data peserta, Klik Detail
-Tampilannya sebagai berikut









C. Download Bukti Pendaftaran Resmi Dinas

Bukti pendaftaran resmi dinas baru bisa di download setelah data peserta masuk proses seleksi. Bukti tersebut digunakan untuk Daftar Ulang apabila peserta lolos seleksi online. Setelah anda download, bukti tersebut harus di print dan dibawa ke sekolah tujuan ketika proses daftar ulang.

Caranya:
Lakukan tahapan seperti cek data profil hingga menu Pilihan Aksi. Kemudian klik Cetak Bukti Pendaftaran. Bentuk bukti pendaftaran resmi sebagai berikut:



D. Lain-Lain

Bila hingga pengumuman peserta tidak lolos seleksi online, orangtua tidak perlu khawatir. Masih ada kesempatan untuk mendaftar offline untuk mencukupi pagu yang kurang. Hal tersebut akan diinformasikan oleh petugas pendaftaran. Sebagai informasi, pagu sekolah sebagai berikut:













UPDATE PROSES SELEKSI PPDB 2022/2023 UPDATE PROSES SELEKSI PPDB 2022/2023 Reviewed by SDN Mergosono 1 Malang on 5/23/2022 10:10:00 PM Rating: 5

No comments

Berikan komentarmu