TANYA JAWAB PPDB JALUR ZONASI

HAL YANG DILAKUKAN KETIKA SUDAH SELESAI MENDAFTAR ONLINE

1. Apa yang harus dilakukan orang tua ketika telah mendaftar sekolah baik SD / SMP online jalur zonasi?

= Cetak / print bukti pendaftaran online (agar tidak hilang / terformat)


2. Apa yang harus saya lakukan kalau sudah di cetak pak?

= Tunggu dan berdoa saja. Jangan lupa tetap pantau web ppdb online, cek terus status pendaftaran siswa


3. Ada berapa status pendaftaran siswa? Apa maksudnya pak?

= Status pendaftaran siswa ada 3. Menunggu : artinya data siswa sedang di cek operator sekolah dan sedang dalam antrian verivikasi (orang tua menunggu saja). Sudah : Artinya data siswa telah dicek / diverivikasi oleh operator sekolah dan dinyatakan valid untuk melanjutkan ke tahap seleksi sistem (Orang tua juga masih harus menunggu). Ditolak : Hal tersebut memiliki berbagai kemungkinan, seperti berkas / file bermasalah, usia kurang / lebih, dll (Orang tua segera hubungi operator/ pihak sekolah untuk informasi).

Contoh data yang belum di verivikasi oleh operator sekolah


Contoh data yang telah diverivikasi oleh operator sekolah

Contoh tampilan siswa yang sudah diverifikasi

Contoh tampilan siswa yang datanya ditolak

4. Pak, bagaimana mekanisme seleksi tersebut? Apakah sekolah yang menyeleksi?

= Operator sekolah hanya membantu menginput data / membantu informasi, tidak memiliki kuasa menyeleksi. Seleksi siswa dilakukan oleh sistem. Untuk SD seleksi diawali oleh usia (7-12 tahun) kemudian jarak rumah ke sekolah. Bila ada 2 pendaftar atau lebih memiliki tanggal lahir sama (usia sama) maka diseleksi jarak rumahnya

5. Pak kenapa kuota SDN Mergosono 1 hanya 28 siswa padahal pagunya 56 ?

= Hal tersebut karena Kebijakan Peraturan (Baca tentang kebijakan PPDB Kota Malang) dimana zonasi hanya diperbolehkan menerima 50% dari pagu.

6. Kalau begitu sekolah pasti akan kekurangan siswa, bagaimana dengan siswa yang ditolak?

= Tenang saja bapak ibu, kurangnya siswa akan diselesaikan setelah zonasi selesai. Namun untuk waktu dan mekanismenya belum tahu dan belum pasti. Ditunggu saja informasi selanjutnya.

7. Pak rumah saya dekat, kenapa jaraknya lebih jauh ? Padahal saya lihat di google maps hanya sekitar 500m?

= Sistem pengukuran jarak rumah ke sekolah memang menggunakan google maps. Namun bukan menggunakan mekanisme penyusuran jalan (seperti memesan ojek online). Tetapi menggunakan sistem radius (menarik garis lurus dari rumah ke sekolah. Jarak tidak bisa akurat 100% karena menggunakan data geotaging google maps berdasarkan data dispenduk. Maksimal pergeserannya adalah 500m. Mungkin saja bagi yang rumahnya dekat jalan besar ataupun punya online shop yang terindeks oleh google maps akan akuat.



Contoh sistem radius SDN Mergosono 1 Malang

8. Tetapi pak, anak saya tidak mau sekolah XXX, maunya di sekolah ZZZ. Sekolah itu jelek, bla-bla-bla-bla

= Hemmmm, bapak ibu yang terhormat. Semua sekolah di Kota Malang memiliki kualitas yang sama, baik segi pendidik maupun fasilitas sarana dan prasarana sekolah. Apabila ada sekolah yang memiliki sarana dan prasarana yang kurang mohon dimaklumi, karena sekolah tentu punya rencana pengembangan sekolah. Bahkan, bila bapak ibu menyekolahkan putra-putrinya di sekolah tersebut, secara tidak langsung bapak dan ibu telah membantu sekolah tersebut mengembangkan sekolahnya. Bisa juga bapak dan ibu menjadi rekan sekolah untuk memproyeksikan kemajuan sekolah

9. Pak saya mendaftar di sekola A, tapi kenapa kok disuruh ke sekolah B? pasti operatornya merubah data!

= Semua kebijakan dimiliki dinas. Mungkin ketika pemetaan alamat rumah dan KK oleh dinas, dianggap lebih dekat ke sekolah B

10. Saya mau nunggu saja pak sisa kuota kosongnya!

= Hati-hati kena PHP pak, sekolah tidak menjamin ya

11. Ini saya punya uang segini untuk beli weci atau bapak ibu guru skincare nya habis

= Eitss tidak bisa pak, semua rangkaian ppdb tidak dipungut biaya 




UNTUK PERTANYAAN LAINNYA BISA KOMEN DI BAWAH

TANYA JAWAB PPDB JALUR ZONASI TANYA JAWAB PPDB JALUR ZONASI Reviewed by SDN Mergosono 1 Malang on 5/29/2020 05:06:00 AM Rating: 5

No comments

Berikan komentarmu